Translate It

Tuesday, May 22, 2012

My apologize

Secara pribadi, gw ingin meminta maaf kepada seluruh orang yang pernah merasa kesal, marah, dan tersakiti oleh setiap tindakan gw, baik berupa perkataan, perbuatan, maupun tulisan. Gw berharap suatu saat, jika waktu gw udah datang, gw bisa pergi dengan tenang dan dengan tidak menyisakan utang maaf dan jasa kepada orang-orang yang mengenal gw, ataupun yang tidak mengenal gw. Gw berharap beban gw tidak bertambah agar kepergian gw pun tidak dipersulit. Sekali lagi gw minta maaf yang sebesar-besarnya. Terima kasih.

Wednesday, May 9, 2012

Kutuk Bersama Tindakan Wanita Ini


Sunday, May 6, 2012

Wisata Mistis - Komunitas Penikmat Dunia Lain

Postingan kali ini, gw bakal mereview sebuah komunitas yang tidak biasa, yang tentu saja masih berkaitan dengan blog gw. Namanya 'Wisata Mistis'. Dari namanya aja udah terlihat menyeramkan. Haha. Komunitas ini didiirikan pada tanggal 10 April 2011, yang berarti belum lama ini sudah merayakan hari jadinya yang pertama. Selamat ya! Wisata mistis memiliki tujuan yaitu menjadi wadah atau tempat berkumpulnya orang-orang dengan kesamaan minat dan hobi, yaitu minat kepada dunia lain. Kegiatannya adalah dengan melakukan wisata ( ekspedisi ) ke tempat-tempat yang memiliki cerita atau mitos tentang para penghuninya yang tidak biasa, melakukan investigasi, serta meluruskan hal-hal yang keliru di dalam mitos yang beredar. Secara asas legalitas, mereka sudah memenuhi persyaratan sebagai komunitas yang baik. Bahkan sampe punya AD/RT kayak perusahaan.

Visi komunitas tersebut adalah menciptakan suatu keseimbangan dalam kehidupan, serta menginvestigasi suatu daerah yang memiliki mitos atau urban legend dari perspektif wisata mistis. Sedangkan misi mereka ada 3, yaitu mengembangkan mental dan spiritual dari setiap orang yang berpartisipasi dalam wisata mistis, sehingga lebih mendekatka diri kepada Tuhan Yang Maha Esa; Menginvestigasi dan mmengungkap misteri-misteri di kalangan masyarakat sekitar; dan Memperkenalkan tempat-tempat ebrsejarah di suatu daerah dalam tema Wisata Mistis. 

Jadwal kumpulnya adalah pada hari Rabu, mulai jam 8 malam di angkringan ITB. Buat yang berminat, bisa langsung aja nongkrong di waktu kongkow, atau klik di sini untuk pendaftaran online.

Silahkan kunjungi websitenya untuk keterangan lebih lanjut. Dan selamat berwisata!

Saturday, May 5, 2012

Mitos Tingkah Laku dan Logika

Posting kali ini, yang akan gw bahas adalah mengenai mitos-mitos tentang prilaku manusia yang selama ini beredar luas di masyarakat. Dan masih banyak kita jumpai atau kita dengar, seringnya pasti dari orang tua. Percaya ga percaya, sebetulnya selalu ada nilai positif atau alasan logis dari setiap mitos prilaku yang bahkan terkadang banyak dibumbui dengan kesan mistis. Agak lucu sih dengernya. Tapi apa mau dikata. Ibarat nasi udah jadi lemper, ga akan bisa kita nemuin rasa asli nasinya. Di sini, akan gw jelaskan beberapa mitos populer prilaku, berikut dengan penjelasannya.

1. Mitos kejatuhan cicak berarti sial : Coooy. Yang namanya lau kejatuhan cicak itu aja udah sial ( lebih sial lagi kalo kejatuhan duren ) Haha. Lagipula ga ada relevansinya antara kejatuhan cicak sama apa yang akan lo dapet. Walau mungkin, sebuah kebetulan membuat mainset seseorang dan orang-orang di sekitarnya membuat hubungan tidak logis antara 2 hal tersebut. Ckck

2. Mitos wanita perawan tidak boleh duduk di depan pintu : Katanya kalo dilakukan, bisa menolak jodoh lah, apa lah. Hadeeh -_-. Jodoh di tangan tuhan. Kalo udah jodoh, mau duduk di depan pintu kek, depan muka orang kek, atau duduk di atas kompor, tetep aja ga ada yang berubah. Yang pasti terjadi kalo cewe ( ataupun cowo ) duduk di depan pintu adalah, ngalangin jalan orang, terancam masuk angin, atau mungkin kejepit pintu.

3. Mitos ga boleh dudukin bantal : Entah kalo yang ini sebetulnya mitos macam apa. Mungkin secara lengkap kalimatnya adalah ga boleh dudukin bantal ( yang untuk tidur ). Katanya bisa bisulan. Padalah yang jelas, kalo bantal untuk tidur, ya anggota badan yang berhak kan kepala. Masa iya kedudukan kepala sama pantat derajatnya sama. Dan hal ini ga berlaku buat bantal-bantal yang memang fungsinya bukan bantal untuk tidur ( bantal kursi, bantal duduk, dll ).

4. Mitos jangan buka payung di dalam rumah : Nah ini mitos yang sebetulnya dibuat oleh orang bodoh untuk orang-orang bodoh. -_-. Katanya buka payung bikin cepet mati. Lagi-lagi hubungannya yang gw pertanyakan. Ckck. Yang jelas, menurut gw alasan paling tepat kenapa ga boleh buka payung di dalam rumah, ya ngapain amat coba. Ga ada fungsinya. Ujan ga, panas juga ga. -_-

5. Mitos ga boleh menggunakan benda-benda tajam kalo udah malam. Nah ini mitos yang ga tau waktu. Mitos ini sebetulnya diperuntukkan buat orang-orang jaman dulu yang kalo malem gelap gulita. Pasti banyak kejadian di mana saat menggunakan benda tajam malam hari, si pengguna jadi terluka. Dan kebanyakan yang disalahin adalah setan dengan bilang, "jangan pake bnda tajem malam-malam, nanti diisengin setan. " Ckck. Ya gimana ga terluka. Kalo gelap gitu, jadi ga tau yang mana yang harus dipotong kan. Ya iyalah mungkin aja salah sasaran. 

Itu 5 mitos untuk postingan kali ini. Ga percaya? Silahkan aja. Percaya? Ya, tergantung masig-masing lah. Yang jelas, semua mitos di atas, ga ada hubungannya dengantakdir, apalagi jin.